LIPO - Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Provinsi Riau terus bertambah. Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan (Diskes), terhitung dari Agustus hingga saat ini terdapat 583 kasus DBD di Provinsi Riau.
"Kalau tiga bulan terakhir, pada bulan Agustus itu 183 kasus, September 182 kasus dan Oktober karena sudah mulai musim hujan jadinya sekarang 218 kasus," kata Kepala Seksi (Kasi) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Provinsi Riau Melly Agrina, Selasa (28/11/23).
Ia menambahkan, hingga saat ini kasus DBD terbanyak ditemukan di Kota Dumai. Bulan Agustus ditemukan sebanyak 77 kasus DBD di Dumai, sementara September terdapat 79 kasus dan 3 orang meninggal.
"Dan Oktober 88 kasus untuk Dumai," paparnya.
Adapun upaya yang dilakukan oleh Diskes adalah membuat surat edaran agar menumbuhkan kewaspadaan dini terhadap penyakit DBD.
"Tak lupa pula kami menghimbau kepada masyarakat untuk tetap melaksanakan 3M plus ya jadi tetap menguras, menutup, dan mengubur beserta plus nya itu adalah pemberian abate," katanya
"Dan juga nanti seluruh dari lintas sektor saling bahu membahu lah untuk menanggulangi untuk penyakit demam berdarah pada musim penghujan untuk bulan ini, karena sampai desember mungkin kita masih curah hujannya masih tinggi," tambahnya. *****