PEKANBARU, LIPO - Sejumlah wilayah di Provinsi Riau pada Sabtu, 15 Februari 2024, didominasi oleh kondisi cerah berawan hingga berawan, dengan potensi hujan ringan hingga sedang. Demikian prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru.
Forecaster On Duty BMKG Pekanbaru, Moh Ibnu Amiruddin, menyampaikan bahwa siang hingga sore hari, hujan dengan intensitas ringan hingga sedang berpotensi terjadi di Rokan Hilir, Siak, Kampar, Pelalawan, Kepulauan Meranti, Indragiri Hilir, dan Indragiri Hulu. Sedangkan pada malam hingga dini hari.
“Hujan diprakirakan turun di sebagian besar wilayah Riau,” ujar Moh Ibnu Amiruddin.
BMKG juga mengeluarkan peringatan dini terkait potensi hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang di wilayah Rokan Hilir, Bengkalis, Siak, Kampar, Indragiri Hilir, Kuantan Singingi, Dumai, dan Pekanbaru pada pagi, siang, malam, hingga dini hari.
“Kami menghimbau masyarakat untuk waspada terhadap potensi cuaca ekstrem yang dapat menyebabkan banjir, longsor, dan angin kencang,” tambahnya.
Suhu udara di Riau hari ini berkisar antara 23°C hingga 34°C, dengan kelembaban udara 50-99% dan angin bertiup dari barat laut ke timur laut dengan kecepatan 10-30 km/jam.
Sementara itu, prakiraan tinggi gelombang di perairan Riau berada pada kategori rendah, yakni antara 0,5 hingga 1,25 meter.******