Pelimpahan Air PLTA Disebut Jadi Biang Korban Banjir, Gubri Wahid: Segera Carikan Solusi

Senin, 03 Maret 2025 | 18:17:51 WIB
Gubri Abdul Wahid Kunjungi Korban Terdampak Banjir/F: ist

PEKANBARU, LIPO - Gubernur Riau (Gubri) Abdul Wahid mengunjungi dan memberikan bantuan bagi korban terdampak banjir, di Desa Kampung Panjang, Kecamatan Kampar Utara, Kabupaten Kampar, pada Senin (3/3/2025). 

Ketinggian air yang menggenangi desa ini mencapai setinggi pinggang orang dewasa. Kondisi ini menyebabkan ratusan rumah dan fasilitas umum terendam. 

Abdul Wahid mengungkapkan, banjir ini disebabkan akibat meluapnya sungai Kampar. Debit air di sungai ini mengalami peningkatan pasca adanya pembukaan pintu waduk PLTA Koto Panjang.

"Iya, banjir disini diakibatkan meluapnya debit air sungai akibat pembukaan pintu PLTA Koto Panjang, dampaknya sampai ke sini (Desa Kampung Panjang, Kampar Utara)," kata Abdul Wahid.

Pihaknya segera berkoordinasi dengan Pemkab Kampar, PLN dan pemerintah pusat. Sebab dampak pembukaan pintu waduk PLTA Koto Panjang tidak hanya berdampak bagi warga yang berada di Kampar namun sampai ke Kabupaten Pelalawan.

"Kita akan mencarikan solusinya, karena bukan Kampar aja, tapi Pelalawan juga, bahkan sampai ke jalan lintas timur, sampai tak bisa dilewati dan menyebabkan sembako naik," ujarnya.

Saat disinggung, solusi apa yang bisa dilakukan agar banjir ini tidak menjadi bencana tahunan, Gubri mengaku akan menambah jumlah bendungan. Tujuannya agar limpahan air dari PLTA Koto Panjang bisa ditampung di bendungan. Tidak langsung dilepaskan ke sungai seperti yang terjadi saat ini.

"Solusi permanen nya harus dibuat bendungan, supaya air limpahan dari PLTA itu tertampung, dan bisa dibuka sedikit-sedikit," katanya.

Dalam kunjungan ke Kampar tersebut, Gubri juga turut menyerah bantuan sembako, selimut dan karpet serta mie instan dan makanan siap saji lainnya.

Selain di Kampar, Gubri Abdul Wahid juga dijadwalkan akan mengunjungi korban banjir di Kabupaten Rokan Hulu. Sebab Rohul merupakan daerah yang paling parah terdampak banjir di Riau.

"Iya, setelah ini kami akan kesana (Rohil). Karena saya baru hari ini masuk kantor dan tadi langsung di telpon pak bupati Kampar," katanya. ******

 

Terkini