Direktur Operasi Basarnas Kunjungi Kantor Pekanbaru, Ini yang Disampaikan

Selasa, 22 April 2025 | 17:12:38 WIB
Direktur Operasi Basarnas Brigjen TNI Edy Prakoso mengunjungi Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Pekanbaru/lipo

PEKANBARU, LIPO - Direktur Operasi Basarnas Brigjen TNI Edy Prakoso mengunjungi Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Pekanbaru, Selasa (22/4/2025).

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A  Pekanbaru ini merupakan dalam rangka Pembinaan Pengelolaan Administrasi Pengerahan dan Pengendalian Operasi Pencarian dan Pertolongan.

Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan surat perintah Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan, dengan fokus utama pada Pembinaan Pengelolaan Administrasi, Pengerahan, dan Pengendalian Operasi SAR yang dilaksanakan dari tanggal 21 sampai dengan 23 April 2025.

Menurut Brigjen TNI Edi, pembinaan ini tidak hanya menyentuh aspek administratif, tetapi juga menjadi ajang untuk memperkuat kapasitas dan Profesionalisme Personel di lapangan.

"Kami dari Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) terus berkomitmen meningkatkan kualitas pelaksanaan Operasi Pencarian dan Pertolongan (SAR) di berbagai wilayah Indonesia melalui kegiatan pembinaan ini," ujarnya.

Katanya, kegiatan ini penting agar seluruh anggota dapat menjalankan tugasnya dengan baik, aman, dan sesuai prosedur. Pembinaan dilakukan agar setiap personel mampu memahami serta menerapkan aturan yang berlaku dalam Operasi SAR.

Dalam arahannya, tim pembina juga menekankan pentingnya mewujudkan personel Basarnas yang profesional, modern, dan teruji.

Profesionalisme, menurutnya, harus tercermin dari kemampuan individu dalam menghadapi tantangan nyata di lapangan dan modernisasi menjadi hal yang tak terelakkan seiring kemajuan teknologi yang turut menunjang pelaksanaan Operasi SAR.

"Teknologi terus berkembang, dan kita harus bisa mengikutinya. Basarnas kini dilengkapi dengan peralatan canggih yang mendukung efektivitas operasi di segala medan, dari kecelakaan kapal, kecelakaan pesawat, hingga kondisi membahayakan manusia saat bencana," jelasnya.

"Oleh karena itu, pembinaan ini diharapkan mampu memperkuat sinergi antar unit dan memastikan operasi SAR berjalan aman, lancar, serta mampu meminimalisir jumlah korban jiwa," tutupnya.

Dengan demikian melalui kegiatan ini, Basarnas akan terus menunjukkan keseriusannya dalam meningkatkan kualitas pelayanan kemanusiaan, dengan terus beradaptasi terhadap dinamika situasi dan teknologi demi satu tujuan utama yaitu menyelamatkan nyawa manusia.

Dalam sela kunjungan Dir Ops menyempatkan untuk melakukan pengecekan Sarana dan Prasarana Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Pekanbaru Seperti Bangunan Kantor, Gudang, Mess Rescuer serta Palsar darat dan Air yang akan digunakan dalam pelaksanaan Operasi SAR diwilayah Provinsi Riau.(***)

Tags

Terkini