PEKANBARU, LIPO - Tim SAR Gabungan akhirnya berhasil menemukan seorang lansia yang sebelumnya dinyatakan hilang di area perkebunan karet Desa Tenan, Kecamatan Tebing Tinggi Barat, Meranti.
Kepala Kantor SAR Pekanbaru, Budi Cahyadi menerangkan, korban yang diketahui bernama Darwi (72) itu ditemukan dalam kondisi selamat.
"Korban berhasil ditemukan dalam keadaan selamat. Saat ini korban sudah pulang kerumahnya," kata Budi, Senin (8/9/2025).
Korban sendiri ditemukan ditengah area perkebunan karet oleh Tim SAR Gabungan.
"Dengan telah ditemukannya korban, maka Operasi SAR resmi ditutup dan unsur yang terlibat dikembalikan ke instansi masing-masing," pungkasnya.(***)