Jajaran Polda Riau Ringkus Jambret Spesialis Kalung Emas

Jajaran Polda Riau Ringkus Jambret Spesialis Kalung Emas

LIPO - Jajaran Polda Riau berhasil mengamankan satu pelaku jambret di kediamannya jalan Kartini, Pekanbaru, pada Senin (31/01/23). Konon kabarnya pelaku sudah 15 kali melakukan jambret di lokasi yang berbeda. 

Adapun pelaku terduga jambret berinisial PD, merupakan residivis  disebut-sebut spesialis jambret kalung dan gelang emas. 

 

Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Sunarto mengatakan, terkait kasus jambret pihaknya telah menerima dua laporan. 

 

"Ada dua laporan polisinya. Sedangkan aksi pelaku ini sudah dilakukan sebanyak 15 kali di wilayah Kota Pekanbaru," kata Sunarto, Sabtu (04/02/2023).

 

Sunarto merincikan, dari salah satu korbannya, terjadi pada 12 Januari 2023 di Jalan MH Thamrin pada saat korban bersama temannya sedang mengendarai sepeda motor. 

 

"Tiba-tiba dua orang tidak dikenal menggunakan sepeda motor langsung menarik gelang emas di tangan kiri korban. Kemudian korban bersama rekannya terjatuh sehingga mengalami luka-luka," ucapnya.

 

Kemudian pelaku ini berhasil melarikan diri. Sementara korban mengalami kerugian secara materil 1 emas 24 karat seberat 7.5 gram (3 emas) dengan harga Rp6,6 juta.

 

Berdasarkan hasil penyelidikan di lapangan, pada Senin (31/1/2023), Tim Opsnal Resmob Jatanras Polda Riau mendapat informasi bahwa terduga pelaku sedang berada di daerah rumahnya Jalan Kartini.

 

Lalu petugas menuju ke lokasi dan berhasil mengamankan pelaku. Namun saat ini polisi hanya berhasil mengamankan sepeda motor milik korban sebagai sarana ia melakukan aksi jambretnya.

 

Sedangkan untuk barang bukti hasil curian kalung dan gelang emas masih dilakukan pengembangan dan penyidik akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap pelaku. (*1/ckp) 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index