DPRD Riau Yakin Satgas PKH Mampu Tuntaskan Penertiban di Tesso Nilo

Jumat, 22 Agustus 2025 | 11:44:45 WIB
Zulhendri/F: LIPO

PEKANBARU, LIPO - Anggota DPRD Provinsi Riau, Zulhendri, menyatakan keyakinannya bahwa Satuan Tugas Penertiban Kawasan Hutan (PKH) mampu menertibkan dan menyelesaikan persoalan perambahan di Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN), Kabupaten Pelalawan. Keberhasilan ini, menurutnya, dapat menjadi contoh positif bagi penertiban kawasan lindung lainnya di Riau.


Zulhendri menjelaskan, kesuksesan penertiban di TNTN akan menjadi contoh untuk menyelamatkan hutan di kawasan-kawasan lain yang juga mengalami perambahan, seperti Rimba Baling, Giam Siak Kecil, dan banyak area lainnya.


"Saya percaya PKH bisa menyelesaikan TNTN ini. Kalau berhasil, yang lain bisa juga dilakukan penertiban dari perambahan dan menyelamatkan hutan. Seperti Rimba Baling, Giam Siak kecil, dan banyak lainnya," jelas Zulhendri, Jumat 22 Agustus 2025.


Ia menekankan langkah penertiban yang dilakukan pemerintah tidak dimaksudkan untuk mematikan ekonomi dan mata pencaharian masyarakat. Sebaliknya, pemerintah berkomitmen untuk mencari solusi terbaik, termasuk memastikan relokasi yang layak.


"Kita tidak mematikan mata pencaharian mereka, masyarakat, tapi akan dicarikan solusinya di mana mereka akan tinggal," ujarnya.


Hingga saat ini penertiban lahan terus dilakukan sebanyak 3.000 hektare sudah dikembalikan kepada negara pada Rabu 30 Juli 2025. Lahan tersebut berada di Desa Bagan Limau, Kecamatan Ukui, Kabupaten Pelalawan itu. Penyerahan ini menambah jumlah luas lahan yang berhasil ditertibkan dari kawasan TNTN.*****

 

Terkini