Panti Asuhan Anak Yatim Piatu dan Dhuafa Bengkalis Terbakar, Diduga Ini Penyebabnya

Panti Asuhan Anak Yatim Piatu dan Dhuafa Bengkalis Terbakar, Diduga Ini Penyebabnya
Panti Asuhan terbakar/int
BENGKALIS - Kebakaran menimpa Panti Asuhan yatim piatu dan dhuafa Al Fajar tepatnya di Jalan Lingkar Desa Dompas Kecamatan Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis, Kamis 5 September 2019.

Kebakaran terjadi sekitar pukul 09.30 WIB. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bengkalis Djamaluddin saat dihubungi sejumlah wartawan membenarkan dengan musibah itu.

Diutarakan Djamaluddin, kebakaran terjadi diduga akibat korseleting listrik."Ya benar terjadi kebakaran di Panti Asuhan Allah Fajar. Kebakaran tadi terjadi sekitar pukul 09.30 WIB," ungkap Kepala Dinas Damkar Djamaludin.

Diutarakan Djamal, api yang membakar Panti asuhan meludeskan setidaknya dua bangunan. Yaitu Asrama dan Mushala.

Dia melanjutkan bahwa dengan musibah tersebut, damkar menerjunkan dua regu pemadam dari Pos Bukit Batu dan Siak Kecil. Proses pemadaman juga dibantu pihak pemadam dari pertamina.

"Alhamdulillah bisa diatasi sekitar 15 menit.  Di sana ada beberapa bangunan di Panti itu. Dari laporan anggota yang terbakar asrama dan mushalanya,"ungkapnya.

Masih kata Djamaludin, terjadinya musibah kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa. Sedangkan Kasus kebakaran ditangani pihak kepolisian setempat.

Kebakaran yang melanda Panti asuhan menjadi kesedihan tersendiri bagi pengasuh penghuni panti. Pesan permohonan minta bantuan beredar di aplikasi whatsapp dan media sosial.

Pesan beredar disinyalir datang dari pengurus. Mereka berharap adanya bantuan untuk 20 orang penghuni Panti.

Berikut pesan permintaan bantuan yang beredar:

Telah terjadi musibah di Panti Asuhan Al Fajar. Jl. Lingkar Desa Dompas untuk itu kami dari pengurus yayasan Al Fajar mengajak kepada bapak, ibu dan kaum muslimin di manapun berada. Perlu bapak ibu ketahui diasrama yang terbakar tersebut, terdapat kurang lebih 20 orang anak yatim dan dhuafa yang telah kehilangan semua yang mereka miliki, untuk itu kami sebagai pengurus yayasan agar bersama-sama membantu meringankan beban mereka.

Sedikit harta yang bapak ibu infakkan kepada mereka, akan memberikan dampak yang sangat besar kepada mereka.

Jazakumullahu khoiron katsiron

Untuk donasi ke bank riau no. Rekening  124-20-03002
A.n. yayasan al fajar.(lipo*3/r24)



Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index