Malam Pergantian Tahun di Inhu Riau, Ratusan Personel Gabungan Siap Bubarkan Tempat Keramaian

Malam Pergantian Tahun di Inhu Riau, Ratusan Personel Gabungan Siap Bubarkan Tempat Keramaian

RENGAT, LIPO - Sebanyak 350 orang petugas gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, Satpol PP, KPBD, dan komponen lainnya dikerahkan untuk mengamankan malam pergantian tahun 2020 menuju 2021. Pasukan tersebut akan membubarkan tempat yang dijadikan tempat berkerumun.

Polres Inhu AKBP Efrizal S.I.K selaku pemimpin apel pasukan personel mengatakan , semua anggota Polres  dan  jajaran Polsek untuk pengamanan malam pergantian tahun 2020 menuju 2021, terutama ditempat keramaian yang dijadikan tempat ngumpul-ngumpul.

"Personel Gabungan TNI,Polri,Satpol PP dan KBPD Inhu kita kerahkan. Semua anggota berjaga jaga disetiap persimpangan serta membubarkan tempat keramaian, demi memutus mata rantai Virus Corona,"Jelas Kapolres Inhu, (31/12/2020) saat dikonfirmasi.


Tidak hanya membubarkan tempat keramaian, Ratusan personel gabungan itu dikerahkan untuk mencegah aktivitas yang meresahkan. Petugas gabungan juga akan menindak warga yang ditemukan berkerumun tidak mematuhi pronkes pada malam pergantian tahun ini.

"Untuk yang masih melanggar, akan ada tindakan, bahkan kita malam ini juga telah membubarkan salah satu pesta perkawinan, karena tidak mematuhi pronkes maupun mengundang orang banyak dengan mengadakan orgen tunggal," jelas lagi Kapolres Inhu.

Sejumlah ruas jalan juga dijaga oleh petugas gabungan. Dengan menyurukan himbauan agar masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan, selalu memakai masker dan jaga jarak.

"Imbauan ini ditegaskan agar semua terhindar dari wabah nasional tersebut,Ini dilakukan supaya 2021 kita sehat. Jangan sampai 2021 Covid-19 meningkat," tutup Efrizal S.I.K. (*15)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index