Terkait Dugaan Limbah Aliri Sungai Indragiri, Komisi III DPRD Inhu Rencanakan Sidak

Terkait Dugaan Limbah Aliri Sungai Indragiri, Komisi III DPRD Inhu Rencanakan Sidak
Adek Candra/LIPO
RENGAT, LIPO - Terkait adanya berita di media dan laporan masyarakat terkait dugaan pencemaran dari limbah PT TSS ke sungai Indragiri, Anggota DPRD Inhu Komisi III akan lakukan sidak ke Perusahaan yang beralamatkan di Desa Kuantan Babu, Kecamatan Rengat, Kabupaten Indragiri, Riau.

Keberadaan perusahaan yang bergerak di bidang pengelolaan bahan baku karet tersebut selalu membuat resah masyarakat, pasalnya PT TSS terkesan tidak memperhatikan dampak limbah yang diduga mengalir ke sungai Indragiri. Selain limbah cair, terkadang bau tak sedap juga mencemari udara saat usai hujan turun.

Atas dasar laporan masyarakat, dan sempat mnjadi viral di medsos Facebook, anggota DPRD Komisi III yang membidangi hal tersebut merasa kesal, karena masih ada perusahaan di Inhu yang membandel.

"Berdasarkan laporan masyarakat serta pemberitaan di media dengan adanya dugaan limbah PT TSS yang tak jauh dari pingir sungai itu, kita akan melakukan sidak dan meninjau langsung ke pabrik. Banyak juga masyarakat mengatakan, hal ini tidak hanya terjadi sekali, melainkan sudah sering, namun kita tetap melalui prosedur. Ini baru dugaan?. Lebih pastinya kapan kita turun, segera kita beritahu," ucap salah satu anggota DPRD Inhu Komisi III Fraksi PKB Adek Candra, (21/2/2021).

Sebelumya Mulyadi selaku warga Rengat mengatakan, bahwa ada cairan hitam seperti limbah tampak mengaliri sungai Indragiri, Ia.menduga itu limbah dari PT TSS.

"Saat saya melihat itu, langsung di Unggah ke medsos pada tanggal 7 Februari 2021. Saat itu, saya sedang cari ikan di sungai Indragiri," ungkap Mulyadi.

Mulyadi mengucapkan terimakasih kepada bapak dari DPRD Inhu yang sudah mendengar aspirasi rakyat terkait keluhan ini. 

Kedatangan Anggota DPRD agar benar-benar menindak tegas perusahaan yang tidak peduli dengan kelestarian lingkungan.

Terkait dugaan limbah ini, saat awak media melakukan konfirmasi pada waktu lalu, Riky selaku Humas Perusahaan mengatakan, tidak bisa terlalu jauh menjawab karena pada saat itu dirinya sedang cuti. Namun, Ia mengakui pihak Polres Inhu sediri sudah datang melakukan pengecekan ke perusahaan.

"Saya ngak bisa kasih penjelasan , karena pada saat itu saya cuti. Kalau limbah ada bidangnya di pabrik yaitu HSE," jelas Humas PT TSS. (15)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index