Masyarakat Inhu Antusias Ikut Vaksinasi Presisi Polres Inhu

Masyarakat Inhu Antusias Ikut Vaksinasi Presisi Polres Inhu

INHU, LIPO - Semenjak diberlakukannya door prize bagi masyarakat penerima vaksinasi Covid-19 di gerai vaksin Presisi Polres Inhu beberapa waktu lalu, animo masyarakat untuk mengikuti vaksin semakin meningkat.

Bahkan dengan kesadaran sendiri masyarakat datang ke Polres Inhu minta divaksin, kemudian pulangnya dengan wajah ceria membawa berbagai hadiah, mulai dari sembako, barang-barang elektronik dan ongkos kendaraan antar jemput bagi masyarakat disabilitas.

"Ini membuktikan jika masyarakat Inhu tidak lagi enggan dan takut atau khawatir untuk di vaksin, tapi justru terlihat bahagia dan gembira," kata Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso S.I.K, M.Si didampingi PS Kasubsi Penmas Polres Inhu Aipda Misran, Selasa 21 Desember 2021 siang.

Lebih lanjut dijelaskan Kapolres, Polres Inhu juga mengirim para perwira Polres Inhu ke seluruh Kecamatan di Kabupaten Inhu sebagai Pamatwil. Di samping itu, Polres Inhu juga melaksanakan vaksinasi di jalan raya untuk memudahkan masyarakat pengguna jalan mengikuti vaksinasi. 

"Kita juga melaksanakan pelayanan vaksinasi ke sekolah dan pondok pesantren yang ada di Kabupaten Inhu, semua ini semata-mata bentuk peran aktif kita membantu Pemkab Inhu untuk mencapai target vaksinasi Covid-19," kata Kapolres dengan wajah ceria mengakhiri wawancara. (*15) 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index