Periode 2021-2025

Hendry Endy Resmi Dilantik Jadi Ketua PSMTI Kabupaten Inhu

 Hendry Endy Resmi Dilantik Jadi Ketua PSMTI Kabupaten Inhu
Hendry Endy alias Ace resmi dilantik jadi Ketua Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu)/lipo
RENGAT, LIPO - Hendry Endy alias Ace resmi dilantik jadi Ketua Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) Riau Periode 2021-2025 berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor : SK 058 /PSMTI-RIAU /l / 2022.

Pelantikan difokuskan di Vihara Pramita Inhu yang langsung dilantik oleh Ketua PSMTI pengurus Provinsi Riau Stephen Sanjaya, pada hari Minggu 27 Februari 2022.

Sebelum dilakukan prosesi palantikan, Ketua Lama PSMTI Inhu Mastor alias Asun mengucapkan ribuan terima kasih atas kekompakan anggota PSMTI yang sudah membantu dirinya selama ia mengabdi menjabat Ketua PSMTI Inhu selama ini.

"Jika ada kekihlafan serta kata-kata kurang berkenan selama menjabat saya mohon maaf dan mudah mudahan dengan pemimpin baru PSMTI Inhu organisasi terus jaya. Apalagi Hendry orang nya muda dan enerjik, selamat buat ketua baru dilantik semoga amanah dalam menjalankan jabatan nya,"Ungkap Mastor Alias Asun dihadapan semua pengurus PSMTI Inhu.

Dalam jumpa Pers usai pelantikan Ketua SMPTI Provinsi Riau Stephen Sanjaya didampingi Sekertaris Toni Sasanasurya mengatakan Pelantikan PSMTI Inhu digelar berdasarkan masa bakti pimpinan lama Mastor alias Asun sudah habis dan dilanjutkan pemilihan ketua yang terpilih menjadi Ketua PSMTI Inhu Hendry Endy alias Ace menjabat ketua Priode 2021-2022.

Tentunya dalam masa pandemi Covid-19 pelaksanaan Pelantikan dilaksanakan secara sederhana di Vihara Pramita Rengat dengan menerapkan Prokes.

Masih kata Stephen, mulai dari Adanya Wabah Virus Covid-19, PSMTI Provinsi maupun Kabupaten/Kota sudah melakukan berbagai macam kegiatan sosial baik memberikan sembako dampak Covid dan kegiatan sosial lain nya serta melaksanakan Vaksinasi Covid.

"Kita juga saat ini sudah melaksanakan bebrapa kegiatan Vaksinasi  baik Vaksin 1 hingga vaksin dua dan yang terakhir juga melakukan ikut serta mensukseskan Vaksin ke 3. Nah intinya, kegiatan kedepan PSMTI turut membantu pemerintah, TNI dan Polri dalam mensukseskan Vaksinasi untuk capaian target. Tentunya seluruh PSMTI yang ada juga kita kerahkan hingga semua kegiatan yang berdampak positif dalam masa pandemi,"Jelas Ketua PSMTI Provinsi Riau Stephen Sanjaya.

Adapun tangapan Ketua PSMTI Inhu Hendry Endy alias Ace mengucapkan terimakasih kepada Pak Mastor Alias Asun yang selama ini sudah mengabdi sebagai ketua PSMTI Inhu dan untuk kedepan nya pokok pikiran pak asun masih dibutuhkan demi maju nya organisasi PSMTI kedepan.

"Ini merupakan suatu kehormatan bagi saya dan semoga sebagai ketua PSMTI baru bisa amanah dalam menjabat serta anggota bisa bekerja sama, bersatu demi kemajuan organisasi seperti pepatah lama mengataka  Bersatu kita teguh bercerai kita runtuh,"Ungkap Ketua PSMTI Inhu Hendry Endy.

Lanjut Hendry, tentunya kedepan organisasi PSMTI tetap akan melaksanakan beberapa Program yang sesuai misi Visi organisasi. Namun saat ini ditengah pandemi tetap membantu mensukseskan Vaksinasi di Inhu.

"Tentu nanti kedepan ada beberapa rancangan kegiatan yang ditorehkan PSMTI Inhu namun saat ini kita fokus dulu pada percepatan membantu pemerintah dalam pemberian pelaksanaan Vaksinasi kepada masyarakat. Yang pasti kedepan dibawah kepimpinan baru ini kita akan aktif baik kegiatan Sosial maupun kegiatan lain nya.," tutup Hendry Endy.(lipo*16)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index