Udara Kota Pekanbaru Masih Diselimuti Kabut Asap dan Tidak Sehat

Udara Kota Pekanbaru Masih Diselimuti Kabut Asap dan Tidak Sehat
Tim Gabungan Sedang Memandamkan Karhutla/F: Dok.BPBD Riau

LIPO - Kota Pekanbaru masih dalam kondisi diselimuti kabut asap sehingga berpotensi mengganggu jarak pandang, terutama bagi dunia penerbangan. 

Kepala Badan Meteorolog, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Ramlan, mengungkapkan, pada Minggu (01/10/23) pada pukul 05.00 wib, jarak pandang kurang dari 500 meter. 

"Untuk jadwal penebangan sempat terganggu hari ini, terutama Flight sebelum pukul 07.00 wib. Setelah pukul 07.00 win jarak padang kembali berangsur normal," terang Ramlan kepada liputanoke.com.

Dijelaskan Ramlan, saat ini angin menuju barat laut dari tenggara. Sehingga tidak menutup kemungkinan kabut asap dari sejumlah Kabupaten seperti Pelalawan, Inhu dan Inhil. 

"Tiga Kabupaten ini kan berada di Tenggara Pekanbaru, kemungkinan besar ini kabut asap dari tiga daerah tersebut, ditambah kabut asap dari kiriman provinsi tetangga jika memang terjadi karhutla di wilayah sana," jelas Ramlan. 

Mengingat kondisi udara Pekanbaru yang diselimuti kabut, dan tidak sehat, Ramlan menghimbau dan menganjurkan masyarakat Pekanbaru memakai masker bila ke luar Rumah. (*1) 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Karhutla

Index

Berita Lainnya

Index