Bupati Wardan Buka Rapat HLM TPID Inhil

Selasa, 22 September 2020 | 09:55:02 WIB
Bupati Inhil, HM Wardan menyampaikan pemaparannya
TEMBILAHAN, LIPO - Bupati Indragiri Hilir (Inhil), HM Wardan membuka rapat Hihg Level Meeting (HLM) Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Inhil, Senin 21 September 2020.

Rapat yang dilaksanakan di Studio GTv Tembilahan ini turut dihadiri Pimpinan Bank Indonesia (BI) dan Kepala Bagian Biro Perekonomian Provinsi Riau melalui Video Conference, serta sejumlah Pejabat Eselon di lingkungan Pemkab Inhil, BPS dan Kepala Subbag Bulog.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Wardan memaparkan gambaran perkembangan inflasi harga dari berbagai komuditas pada tahun 2020 ini, yang secara umum mengalami kenaikan berdasarkan pemantauan BPS Kabupaten Inhil Bulan Agustus, dengan deplasi 0,01 persen, indeks harga berkisar 105,06 dan tingkat inflasi sebesar 2,13 persen.

Untuk itu, ada beberapa upaya yang dilakukan Pemkab Inhil dan TPID guna menjaga stabilitas harga, diantaranya menjamin transportasi barang masuk, penyediaan infrastruktur yang aman, pemantauan stabilitas harga di lapangan, pemantauan komoditas secara berkala, kerjasama dengan aparat hukum dalam memantau pasokan bahan pokok, mengembangkan UMKM serta memanfaatkan lahan kosong, pembangunan infrastruktur yang memadai, produksi pangan secara mandiri oleh masyarakat dan pelatihan siklus tanam oleh petani.

Sementara dimasa Covid-19 saat ini, upaya yang dilakukan oleh Pemkab Inhil dan TPID, yakni :

1. Melalui Dinas Koperasi dan UKM melakukan imbauan peringanan pembayaran simpan pinjam, disiplin dengan protokol kesehatan, serta memberi modal usaha, baik dari pemerintah daerah, provinsi maupun kementerian.

2. Melalui Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) memberi bantuan sembako terhadap karyawan korban PHK.

3.Berkoordinasi dan berkerjasama dengan distributor dan satgas pangan melakukan monitoring ketersediaan stok bahan pokok agar harga tetap stabil.

4. Melakukan sosialisasi tentang Covid-19
Gerakan Operasi Bersama (TNI dan Polri), penyediaan sarana cuci tangan, pembagian masker, patroli petugas dan spanduk imbauan.

5. Sementara untuk bidang perikanan, yakni tersedianya penampung hasil nelayan

6. Bidang pertanian juga mensosialisasikan 4M, yakni Mencuci tangan, Memakai masker, Menjaga Jarak dan Menghindari Kerumunan.(Adv/Diskominfopers)

Terkini