Kadis PUPRPKPP Sebut Jalan Pucuk Rantau Kuansing Sudah Diperbaiki

Kadis PUPRPKPP Sebut Jalan Pucuk Rantau Kuansing Sudah Diperbaiki
Kondisi Jalan Pucuk Rantau/F: Kolase Foto

LIPO - Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, Kawasan Permukiman dan Pertanahan (PUPRPKPP) Provinsi Riau Arif Setiawan menjelaskan bahwa Jalan Provinsi di Kecamatan Pucuk Rantau, Kabupaten Kuantan Singingi sudah diperbaiki. Saat ini jalan tersebut sudah fungsional.

Hal ini dikatakan Arief menjawab pemberitaan di media, yang menyebutkan bahwa jalan di Pucuk Rantau cukup parah.

"Sudah diperbaiki, per hari ini sudah fungsional lagi " ujar Arief kepada wartawan Rabu (21/12/2022).

Dikatakannya, 3 minggu lalu juga sudah penimbunan dan selesai diperbaiki, namun karena hujan jalan rusak lagi. 

"Karena hujan rusak lagi, tapi sekarang sudah fungsional, " ujarnya lagi

Dikatakan, Dinas PUPRPKPP akan memperbaiki maksimal setelah jalan tersebut mulai kering dan hujan reda, karena masih tanah asli (timbunan biasa) pada saat hujan tidak bisa ditangani.

Arief mengakui lokasi tersebut merupakan titik terparah, makanya warga di sana selalu melarang kendaraan buah sawit dengan tonase besar lewat pada saat hujan.

"Tentunya, kita mohon kesadaran bersama, kendaraan yang tonase besar untuk mengurangi muatannya," harap Arief. (*1/***) 

 

Ralat: Artikel ini telah mengalami perubahan dari "Desa Pucuk Rantau, Kecamatan Lubuk Jambi Kabupaten Kuansing" menjadi "Kecamatan Pucuk Rantau, Kabupaten Kuantan Singingi"

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index