Serem! Penghuni Sungai Siak Menampakkan Diri, Panjangnya Hampir Lima Meter

Serem! Penghuni Sungai Siak Menampakkan Diri, Panjangnya Hampir Lima Meter
Buaya Sungai Siak di Bawah Rumah Warga/F: CCTV Pekanbaru

LIPO - Buaya sepanjang lebih kurang lima meter tiba-tiba muncul dari sungai Siak. 

 

Entah apa yang menarik perhatiannya, hewan berdarah dingin itu naik ke darat di tepian sungai siak Jalan Parit Berandah Kampung Terendam, Rumbai Pekanbaru, sekitar pukul 13.00 wib pada Sabtu (27/01/23). 

 

Kemunculannya di bawah rumah warga terekam kamera CCTV Pekanbaru, dan sontak membuat warga heboh. 

 

Dari keterangan Saksi, dia melihat buaya itu muncul di sela lantai kayu yang berlubang dan direkam terpantau dalam video berdurasi 55 detik milik CCTV Pekanbaru.

 

Plt Kepala Bidang KSDA Wilayah II, Hartono mengatakan, pihaknya sudah memantau video viral munculnya buaya tersebut.

 

"Kami sudah turunkan tim ke lokasi untuk survey," kata Hartono, Sabtu (28/1/2023).

 

Pihaknya menghimbau kepada masyarakat sekitar maupun pemancing ikan agar dapat berhati-hati dengan buaya tersebut.

 

Terkait munculnya buaya tersebut berarti kata Hartono, ada sesuatu di sana yang memancing satwa itu muncul.

 

"Karena itu, kami menghimbau masyarakat tidak membuang kotoran dan sisa makanan karena memancing munculnya buaya," pesan Hartono.

 

Kemudian, apabila muncul kembali, pihaknya mengimbau masyarakat tidak bertindak gaduh. Karena berbahaya bagi masyarakat dan satwa itu sendiri.

 

"Perlu adanya ruang bagi satwa, sesuai yang diatur dalam UU nomor tahun 1990 terkait satwa ini," jelas Hartono.

 

Terkait munculnya buaya tersebut, Sungai Siak merupakan habitat satwa tersebut. Sehingga, pihaknya akan memasang rambu-rambu agar masyarakat berhati-hati.

 

"Pantauan kami ukurannya sangat besar panjangnya sekitar 3 sampai 5 meter. Akhir-akhir sudah tidak ada kemunculan baru muncul lagi," katanya. (*1/***) 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index