Pelajar SMA Hanyut Terbawa Arus Sungai Batang Mandau Riau Ditemukan Tewas

Pelajar SMA Hanyut Terbawa Arus Sungai Batang Mandau Riau Ditemukan Tewas
Tim Sar saat Mengevakuasi Korban/F: Dok.Basarnas

LIPO - Tim SAR Gabungan berhasil menemukan pelajar SMA, Betran Sialagan (17), di sungai Batang Mandau pada Senin (27/03/2023) malam.

 

Kepala Basarnas Pekanbaru, I Nyoman, melalui Humas Kukuh Widodo, membenarkan korban telah ditemukan. Widodo mengatakan, korban pukul 20.30 Wib. 

 

"Benar, korban sudah ditemukan," kata Kukuh, pada Senin (27/03/23). 

 

Pelajar asal Pinggir, Duri, Riau tersebut sebelumnya bersama 5 temannya bermain ditepian sungai dan berenang. Namun, naas korban hilang dan tenggelam dibawa arus sungai. 

 

Menurut keterangan saksi yaitu ke 5 temannya, korban sempat berenang dari tengah sungai, saat menuju tepi sungai korban kehabisan Nafas sehingga korban terbawa arus dan tenggelam.

 

Adapun teman korban yaitu , Andrianus (17), Ilham (16), Refan (17), Aldo (17), dan Yoel (17).

 

Kejadian tersebut sekira pukul 12.30 Wib. Sehabis Pulang dari sekolah.

 

Pada Pukul 17.25 Wib Tim Rescuer Kantor SAR Pekanbaru menuju Lokasi Kejadian.

 

Tim SAR Gabungan melakukan Pencarian di lokasi kejadian diantaranya Polsek Pinggir, BPBD, Damkar dan Masyarakat Desa Pangkalan Libut,  pada pukul 20.30 Wib Korban ditemukan Oleh Tim SAR Gabungan dan dievakuasi selanjutnya dibawa ke RSUD Duri. (*1) 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index