Hindari Konflik dengan Manusia, Tim DPKP Pekanbaru Evakuasi Satwa Berbisa

Hindari Konflik dengan Manusia, Tim DPKP Pekanbaru Evakuasi Satwa Berbisa
Ular Jenis Piton Ditemukan Dipintu Garase/F: ist

LIPO - Tim dari Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Pekanbaru, telah melakukan evakuasi sebagai bentuk upaya penyelamatan satwa ular dan berbagai hewan berbisa lainnya dari pemukiman warga. 

Tercatat, dari April hingga September 2023, untuk evakuasi terhadap ular sudah dilakukan 97 kali. 

"Saat itu tim melakukan evakuasi terhadap ular sebanyak 17 kali," terang Kepala DPKP Kota Pekanbaru Burhan Gurning,  Sabtu (30/09/23). 

Untuk jenis ular yang berhasil dievakuasi adalah ular piton dan ular cobra. Sedangkan upaya evakuasi terhadap sarang tawon sudah dilakukan sebanyak 69 kali. 

Selain mengevakuasi ular dan sarang tawon, tim juga mengevakuasi satwa lainnya seperti musang, biawak, monyet kucing dan anjing.

"Hampir sembilan bulan ini, tim sudah melakukan ratusan upaya evakuasi dan penyelamatan. Khusus untuk evakuasi hewan bertujuan untuk menghindari konflik dengan manusia," kata Burhan. 

Dari Januari hingga September 2023, secara keseluruhan Tim DPKP Pekanbaru sudah melakukan  upaya evakuasi dan penyelamatan 349 kali. 

 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Satwa Dilindungi

Index

Berita Lainnya

Index