Yulisman Klaim Raih Suara Tertinggi Untuk Caleg DPR RI Dapil Riau II

Yulisman Klaim Raih Suara Tertinggi Untuk Caleg DPR RI Dapil Riau II
Yulisman/f: DPRD Riau

PEKANBARU, LIPO - Meski penghitungan KPU masih berjalan, caleg Golkar untuk DPR RI dapil Riau II Yulisman mengklaim berhasil meraih suara terbanyak di pemilu 2024.

Suara Yulisman mencapai 54 ribuan, disusul Sukarmis 45 ribuan, dan Idris Laena 44 ribuan. Sedangkan total suara yang diraih Golkar baik suara caleg dan maupun suara partai mencapai 236 ribuan.

"Berdasarkan data dari C1 yang kita pegang, Yulisman memimpin perolehan suara di Dapil Riau II," kata Sukirno kader Golkar, Senin (19/02/2024).

Dari awal, dalam data penghitungan di situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU) suara Ketua DPRD Riau Yulisman memang sudah memimpin.

Sementara selain Yulisman, caleg dari partai lain yang berpeluang meraih kursi DPR RI, ada nama Abdul Wahid dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB).

Kemudian ada juga nama Syahrul Aidi Maazat dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Siti Aisyah dari PDI Perjuangan.

Ada juga nama Muhammad Rohid dari Partai Gerindra, selanjutnya nama Husni Thamrin dari Nasdem juga berpeluang untuk dapat kursi.

Hanya saja, ini baru data berdasarkan C1 milik Golkar. Sedangkan hasil akhirnya tetap berdasarkan keputusan dari KPU.(*3/ric)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Pemilu 2024

Index

Berita Lainnya

Index