Cukup Download Aplikasi Mirai di Play Store, Berobat di RSUD Arifin Achmad Tak Perlu Antri dan Ribet

Cukup Download Aplikasi Mirai di Play Store, Berobat di RSUD Arifin Achmad Tak Perlu Antri dan Ribet
Ilustrasi/F: int

PEKANBARU, LIPO - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad provinsi Riau jalan Diponegoro Pekanbaru, terus melakukan pembenahan diri untuk meningkatkan pelayanan maksimal bagi masyarakat. Salah satunya meluncur layanan online lewat aplikasi Mirai RSUD Arifin Achmad. 

Mirai adalah sebuah aplikasi pendaftaran RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau yang berbasis online dan dapat didownload langsung melalui play store menggunakan smartphone.

Dengan menggunakan Mirai pendaftaran dapat dilakukan dari rumah 1 hari sebelum kunjungan, dapat menghindari kerumunan di rumah sakit, dan dapat mempersingkat waktu tunggu selama di rumah sakit.

Direktur RSUD Arifin Achmad, Riau Wan Fajriatul Mamnunah melalui Kabag Umum Maisel Fidayesi, S.Farm, Apt, MM mengatakan aplikasi ini sudah lama dibuat namun terus diperbaharui.

Dikatakannya salah satu fitur penting Mirai ini adalah fitur Antrean Online, dimana pasien yang ingin melakukan kunjungan atau kontrol kesehatan, pesan kamar, cukup mengambil nomor antrean dari rumah, dengan menggunakan smartphone/gawai pintar-nya. 

Lantas, bagaimana cara mendaftar Antrean Online/daring bagi pasien yang ingin memeriksakan diri atau menjadwalkan kunjungannya ke RSUD Arifin Achmad.

"Caranya cukup mudah bagi yang sudah terdaftar tinggal masuk aplikasi lalu ikut instruksinya seperti mengisi no rekam medis, tanggal lahir dan no telepon yang bisa dihubungi salah satu anggota keluarga pasien dan hubungan dengan pasien. Namun bagi pesien yang belum pernah berobat, harus didaftarkan secara manual untuk mendapatkan no rekam medis," ujarnya. 

Setelah mengisi barulah bisa menggunakan fitur yang ada didalam aplikasi Mirai RSUD Arifin Achmad ini. Mulai jumlah kamar dan nama-nama kamar hingga bisa mengakses hasil laboratorium.

"Berbagai fitur unik yang menghiasi Mirai RSUD Arifin Achmad selain antrian Online diantaranya pasien menggunakan fitur pengecekan jadwal Dokter, persediaan Kamar Rawat, dan lain-lain sudah tersedia," katanya.

Maisel juga menghimbau karena versi aplikasi Mirai RSUD Arifin Achmad saat ini terus diperbaharui, pasien segera diharapkan segera melakukan pembaharuan dengan cara mengupgrade.

"Saya menghibau pasien yang sudah menggunakan aplikasi Mirai RSUD Arifin Achmad segera di upgrade versi terbaru karena banyak pembaruan didalamnya," tutupnya. 

Berikut tutorialnya pendaftaran aplikasi Mirai RSUD Arifin Achmad Pekanbaru yang bisa dilihat di link YouTube RSUD Arifin Achmad, Riau : https://youtu.be/8H0bawaicv4

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#RSUD Arifin Achmad

Index

Berita Lainnya

Index