Langkah Politik Bupati Pelalawan Zukri Misran pada Pilkada 2024, Tergantung Penugasan Megawati?

Langkah Politik Bupati Pelalawan Zukri Misran pada Pilkada 2024, Tergantung Penugasan Megawati?
Zukri Misran/F: int

PEKANBARU, LIPO - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Riau saat ini bagaikan gula dikelilingi semut. Berhasil jadi pemenang pemilihan legislatif 2024 di Provinsi Riau dan di sejumlah Kabupaten, PDIP menjadi incaran Bakal Calon (Bacalon) Kepala Daerah. 

Keberhasilan PDIP memenangkan dukungan masyarakat di Riau, tentu tidak bisa dilepaskan dari sosok Zukri Misran yang merupakan Ketua PDIP Riau. Sehingga tidak salah bila Zukri dianggap layak maju sebagai Bacalon Gubernur Riau. 

Namun, kemana langkah politik  Zukri Misran di pilkada serentak mendatang hingga saat ini masih simpang siur. Apakah Zukri akan maju sebagai bacalon Gubernur Riau atau akan tetap mengulang kembali maju di Pilkada Pelalawan.

Terkait langkah politik Ketua Partai yang berlambangkan Banteng Moncong Putih ini, Bendahara DPD PDI-P Riau, Mamun Solihin, saat dikonfirmasi, mengatakan, Zukri Misran lebih memilih bacalon Bupati Pelalawan kembali.  Namun, meskipun demikian katanya keputusan itu bisa saja berubah jika ada penugasan oleh Megawati Soekarnoputri.

"Kalau ada penugasan dari DPP otomatis beliau wajib maju Pilgubri," kata Ma'mun, Sabtu 11 Mei 2024.

Tapi sampai saat ini PDI-P kata anggota DPRD Riau ini masih membuka penjaringan calon kepala daerah dan melakukan survei setiap calon yang berpotensi maju.

"Kalau survei Zukri bagus tentu akan diberikan penugasan oleh DPP untuk maju Gubernur, tapi jika sebaliknya tentu kita buka opsi lain yaitu mencari sosok yang bisa dikaderkan," ujarnya lagi.

Ditambahkan Ma'mun penutupan pendaftaran calon kepala daerah sampai 10 Mei 2024 dan pengembalian pengembalian formulir sampai 20 Mei 2024.

"Untuk jumlah yang sudah mengambil formulir sudah banyak namun berapa pastinya kurang tau, untuk pengembalian formulir kita buka sampai 20 Mei, dan jika nanti tidak ada calon potensial akan kita perpanjang penjaringan ini khusus di basis-basis PDI-P," terangnya.*****

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Pilkada 2024

Index

Berita Lainnya

Index