Karhutla Masih Menghantui, DPRD Riau Minta Masyarakat Waspada

Karhutla Masih Menghantui, DPRD Riau Minta Masyarakat Waspada
Muhtarom (kiri)/F: ist

PEKANBARU, LIPO - Memasuki musim kemarau, potensi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Provinsi Riau kembali meningkat. 

Menanggapi kondisi tersebut, DPRD Riau menghimbau masyarakat untuk lebih waspada dan menjaga kawasan tempat tinggal masing-masing agar terhindar dari bencana kebakaran yang merugikan berbagai pihak.

Anggota DPRD Riau, Muhtarom, mengatakan Karhutla tidak hanya berdampak pada lingkungan, tetapi juga merugikan secara ekonomi dan sosial. Ia meminta masyarakat agar tidak membuka lahan dengan cara membakar, terutama di tengah kondisi cuaca panas ekstrem yang masih melanda wilayah Riau.

“Risiko kebakaran sangat besar. Selain merugikan masyarakat itu sendiri, juga berdampak terhadap perekonomian. Kami minta masyarakat lebih hati-hati menjaga wilayahnya dan meminimalkan potensi kebakaran. Saat kebakaran terjadi, penanganannya tidak mudah dan membutuhkan biaya besar,” ujar Muhtarom, Selasa 5 Juni 2025.

Politisi PKB ini juga mendorong pemerintah untuk melakukan berbagai langkah antisipatif, termasuk pelaksanaan teknologi modifikasi cuaca (hujan buatan), guna menekan risiko Karhutla.

Muhtarom mengapresiasi upaya pemerintah dan aparat penegak hukum yang selama ini dinilai serius dalam menangani Karhutla. Ia menyebut, dalam beberapa tahun terakhir, angka kebakaran cenderung menurun berkat kerja sama berbagai pihak.

“Alhamdulillah dalam beberapa tahun terakhir kebakaran mulai berkurang. Tapi kami tetap ingatkan, kalau ada yang sengaja membakar lahan, proses hukum harus tetap berjalan,” tegasnya.

Lebih lanjut, ia menyesalkan jika masih ada warga yang terseret kasus hukum akibat membakar lahan. Karena itu, ia mengajak masyarakat, khususnya yang tinggal di dekat kawasan hutan dan perkebunan, untuk lebih peduli menjaga lingkungan.

“Kami berharap masyarakat benar-benar menjaga kawasan masing-masing. Cuaca panas masih berlangsung, jadi semua pihak harus ikut berperan dalam pencegahan Karhutla,” tutup anggota komisi IV DPRD Riau.*****

 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Karhutla

Index

Berita Lainnya

Index