Terkait Kepindahannya, Kapolres Inhil Dapat Kunjungan Dadakan

Terkait Kepindahannya, Kapolres Inhil Dapat Kunjungan Dadakan
Kapolres Inhil, AKBP Indra Duaman saat menerima kunjungan rombongan/LIPO
TEMBILAHAN, LIPO - Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Indragiri Hilir (Inhil), AKBP Indra Duaman mendapat kunjungan dadakan dari sejumlah elemen di Kabupaten Inhil, Selasa 4 Agustus 2020 sore.

Kunjungan oleh Sekretaris Badan (Sekban) Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Marlis Syarif beserta jajaran, pengurus Yayasan Vioni Bersaudara, Kepala PLN ULP Tembilahan Moh Hosen, Ketua Partai Berkarya, H Ardiansyah, Plt Sekretaris Markas Daerah (Mada) Laskar Banjar Dalas Hangit (LBDH) Daman Arsa Nova, Wakil Ketua II Mada LBDH Syamsul Suhairi, Ketua Ikatan Pemuda Minang Inhil (IPMI) YP Sikumbang dan sejumlah awak media ini, terkait dengan berita kepindahan Kapolres ke tempat tugas yang baru di Polda Riau.

Pada kesempatan tersebut, Sekban Kesbangpol Marlis Syarif mengungkapkan bahwa kedatangannya bersama rombongan bertujuan untuk mempererat jalinan silaturrahmi dengan Kapolres.

"Tadi pagi kami baca berita, katanya Pak Kapolres pindah tugas, padahal baru sebentar rasanya kebersamaan kita," ujar Marlis Syarif yang juga Pembina Yayasan Vioni Bersaudara ini.

Senada dengan itu, Plt Sekretaris Mada LBDH Daman Arsa Nova menyatakan tetap memberikan dukungan, walaupun AKBP Indra Duaman tidak lagi bertugas di Kabupaten Inhil.

"Kami selalu mendo'akan yang terbaik dimanapun Bapak (Kapolres, red) bertugas," tutur Daman.

Sementara itu, Kapolres AKBP Indra Duaman mengucapkan terima kasih atas kedatangan rombongan, yang selama ini telah menjalin silaturrahmi dan koordinasi yang baik dengan Polres Inhil.

Selanjutnya, Kapolres memohon do'a restu dan dukungan kepada seluruh eleman yang hadir, khususnya saat nanti berada di tempat tugas yang baru.

"Rekan-rekan, saya ditugaskan di tempat yang baru, ke Polda Riau. Banyak yang belum bisa saya lakukan disini, untuk masyarakat Inhil mohon maaf, setiap orang itu ada kelebihan dan kelemahannya," tukasnya.

Untuk diketahui, AKBP Indra Duaman menjabat sebagai Kapolres Inhil selama lebih kurang 10 bulan.(lipo*7)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index