Kejari Kuansing Bagikan Ratusan Paket Takjil Berbuka Puasa kepada Masyarakat

Kejari Kuansing Bagikan Ratusan Paket Takjil Berbuka Puasa kepada Masyarakat

KUANSING, LIPO - Meskipun saat ini jajaran Kejari Kuansing sedang getol-getolnya melakukan pengungkapan kasus dugaan korupsi di wilayah hukumnya,  pada Rabu 05 Mei 2021, jajaran nya turun ke jalan untuk saling berbagi dengan masyarakat.

Dipimpin langsung oleh Kajari Hadiman, jajarannya tampak membagikan bingkisan takjil berbuka puasa di jalan, tepatnya di persimpangan SMKN I Teluk Kuantan. Tampak masyarakat yang menerima secara langsung dari korp baju coklat ini begitu senang.

Dikatakan Hadiman, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat Kuansing.

"Ini sebagai bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat ataupun pengguna jalan, ada ratusan paket takjil," Jelas Hadiman.

Dengan kegiatan berbagi takjil berbuka puasa ini, Hadiman berharap bisa bermanfaat bagi masyarakat yang mungkin terlambat berbuka bersama dengan keluarga.

"Semoga pemberian kami dapat bermanfaat untuk berbuka puasa, apabila tidak sempat (pulang di rumah) bisa berbuka puasa dijalan, selagi itu bentuk daripada kepedulian kita sesama umat Muslim," tutup Hadiman didampingi Para Kasi dan Pegawai. (*1)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index