Peduli Anak Berkebutuhan Khusus

Plt Bupati Suhardiman Amby Serius Beri Dukungan Pelatihan Pendampingan ABK

Plt Bupati Suhardiman Amby Serius Beri Dukungan Pelatihan Pendampingan ABK
Foto bersama/kominfokuansing

TELUK KUANTAN, LIPO - Plt Bupati Kuantan Singingi Drs. H. Suhardiman Amby, Ak., MM meminta semua pihak peduli pada anak-anak berkebutuhan khusus. Pembinaan yang tepat, bisa berpotensi menemukan talenta dari ABK yang cemerlang.

Hal itu diungkapkan Suhardiman, dalam pengarahan kegiatan pelatihan pendampingan Anak yang memerlukan perlindungan khusus bersama Anggota Komisi V DPRD Provinsi Marwan Yohanes., M.Kom, Di Hotel Angela, Kecamatan Kuantan Tengah, Kamis 17/11/2022

Suhardiman Amby mengatakan Pendidikan dan pembinaan yang diberikan secara tepat, katanya, bukan tidak mungkin akan memunculkan bakat terpendam dari anak berkebutuhan khusus itu.

Ia juga berharap, mulai dari soal stunting, yang paling penting adalah pencegahan, menyiapkan nutrisi Gizi terhadap Ibu hamil.

"Harapan saya kepada Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (BP3AP2KB) Provinsi dan Kabupaten, harus ada program yang terencana dengan baik, berapa jumlah anak yang berkebutuhan khusus, Sehingga ada langkah-langkah dalam penanggulangannya,"harapnya.

Di samping menggunakan pola teknologi dan pengetahuan yang baik. Diberikan juga metode dalam mendidik anak dengan cara islami, Antara dinas pendidikan, Kemenag Dinkes, BP3AP2KB Stakeholder yang terkait, mesti disatukan dalam kegiatan terstruktur dengan baik. Sehingga rohani dan jasmaninya anak juga seimbang.

"Persoalan ini kami Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi serius menanganinya bersama Dinas terkait dengan kegiatan dan target yang jelas, " tutup Suhardiman.(***)

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index