Kadiskes Pekanbaru Dikabarkan Mundur, Pemko Pekanbaru Akui Belum Dapat Info

Kadiskes Pekanbaru Dikabarkan Mundur, Pemko Pekanbaru Akui Belum Dapat Info
Ilustrasi/F: LIPO

LIPO - Rumor Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru Zaini Rizaldy santer beredar di kalangan pejabat Pemerintahan Kota Pekanbaru. Namun, hal ini belum bisa dipastikan, karena yang bersangkutan belum ada menyerahkan dokumen resmi pengunduran diri.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKP-SDM) Kota Pekanbaru Fabillah Sandy saat dikonfirmasi liputanoke.com mengatakan belum tahu akan informasi ini.

"Sampai saat ini kita belum ada menerima (surat pengunduran diri). Konfirmasi ke kami juga belum ada dari yang bersangkutan," ujar Fabillah Sandy, Rabu (7/6/2023). 

Ia juga menyebutkan belum dapat memberi informasi lebih jauh, karena sejauh ini ada konfirmasi dari Kadiskes Zaini Rizaldy.

"Karena yang bersangkutan belum ada menyampaikan apa-apa ya saya belum bisa konfirmasi," jelasnya.

Dalam keterangannya, Fabillah menegaskan secara administrasi masih ada permohonan pengajuan gaji berkala dan administrasi lain yang masih masuk dan ditandatangani oleh kepala dinas.

"Yang pasti hingga saat ini kami belum ada menerima informasi, surat atau apapun itu dari yang bersangkutan," tegasnya.

Hingga berita ini diturunkan, belum ada tanggapan dari Kadiskes Zaini Rizaldy. (*16) 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

Berita Lainnya

Index