Jampidsus Dikabarkan Akan Berkunjung ke Riau Pekan Ini, Ada Kasus Besar?

Jampidsus Dikabarkan Akan Berkunjung ke Riau Pekan Ini, Ada Kasus Besar?

PEKANBARU, LIPOJaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung (Kejagung) RI, Febrie Adriansyah, dikabarkan akan berkunjung ke Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau pada pekan ini. 

Sejauh ini, belum diketahui agenda kunjungan Jaksa Agung Muda kelahiran Jambi ini ke Riau, apakah terkait kasus oknum Jaksa yang diduga terlibat perbuatan tercela berupa menerima uang terkait perkara yang ia tangani, atau ada agenda khusus lainnya. 

Kapuspenkum Kejagung Ketut Sumedana, saat dikonfirmasi terkait kabar rencana kunjungan Febrie Adriansyah ke Riau, juga belum mengetahui. 

"Saya belum dapat info," jawab Ketut kepada liputanoke.com pada Rabu (30/08/23). 

Kedatangan kunjungan kerja Febrie Adriansyah ke Riau sudah santer di kalangan awak media di Kejati Riau. 

Informasi yang beredar, Febrie Andriansyah akan tiba ke Kejati Riau pada Jumat (01/09/23) mendatang.

Sementara, Kepala Seksi (Kasi) Penerangan Hukum (Penkum) dan Humas Kejati Riau, Bambang Heripurwanto memberikan penjelasan belum ada pemberitahuan resmi terkait kabar kunjungan Jampidsus tersebut

"Belum ada pemberitahuan secara resmi adanya kunjungan kerja secara formal  ke Kejati Riau. Belum ada pemberitahuan resmi," kata Bambang. (*1) 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Tipikor

Index

Berita Lainnya

Index