Bawaslu Siak Lantik 1.365 Pengawas TPS se Kabupaten

Bawaslu Siak Lantik 1.365 Pengawas TPS se Kabupaten
Pelantikan PTPS se Kabupaten Siak/F: ist

SIAK, LIPO - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Siak melantik dan mengambil sumpah 1.365 orang Pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) se-kabupaten Siak pada Pemilu serentak 2024 yang akan datang.

Setelah dilantik, seluruh PTPS langsung diberikan pembekalan tugas, fungsi, kewajiban sebagai pengawasan.

Ketua Bawaslu Siak, Zulfadli Nugraha mengatakan sesuai dengan timeline yang diberikan Bawaslu RI, pelantikan serta pembekalan PTPS ini dijadwalkan mulai 21-22 Januari 2024.

"Alhamdulillah seluruh kecamatan sudah selesai, artinya untuk se-kabupaten juga sudah kita lantik dan diberi pembekalan. Sebenarnya untuk jumlah yang lulus administrasi melebihi kuota, tapi yang kita butuhkan hanya sesuai jumlah TPS yang ada, dan selama proses itu tidak ada kendala," kata Fadli dikonfirmasi, Selasa (23/01/2024). 

Dia menyebut, salah satu diantara bagian penting dan krusial keberadaan pengawas pemilu adalah PTPS, mereka adalah satuan yang berhadapan langsung dengan proses pemungutan dan penghitungan suara, dan menjadi instrumen penting yang akan ikut menentukan kualitas proses tersebut agar berjalan dengan Jurdil.

Untuk itu, lanjut Fadli, PTPS perlu diberi pengetahuan dan keterampilan mengenai tugas dan wewenangnya saat menjalankan tugasnya. PTPS dituntut aktif dan progresif sehingga memaksimalkan perannya dengan baik. 

"Jadi pembekalan itu perlu, sebab tak semua PTPS ini orang-orang lama atau yang sudah punya pengalaman, kan ada juga orang baru yang perlu diberi penguatan," ucapnya.

Fadli menjelaskan, Bawaslu Siak selanjutnya berbagi tugas dan wilayah dalam rangka bertatap muka sekaligus memberikan penguatan kepada PTPS di tiap kecamatan se-Siak.

"PTPS ini adalah ujung tombak bagi Bawaslu yang ada di tingkat TPS. Berhasil atau tidaknya, sukses atau tidaknya Pemilu itu salah satunya bergantung pada kerja-kerja cermat PTPS," katanya. *****

 

 

Ikuti LIPO Online di GoogleNews

#Bawaslu Siak

Index

Berita Lainnya

Index