PEKANBARU, LIPO - Seorang pengendara ojek online (ojol), Debora Napitupulu (27), tewas dalam kecelakaan beruntun yang terjadi di Jalan Soekarno-Hatta, tepatnya di depan Eka Pratama Motor, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru, Senin (17/11/2025) sekitar pukul 15.05 WIB. Insiden tragis ini melibatkan tiga kendaraan, termasuk sebuah mobil box yang langsung melarikan diri usai kejadian.
Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, AKP Satrio BW Wicaksana, membenarkan peristiwa nahas tersebut. Ia menyebut kecelakaan tergolong berat karena korban meninggal seketika di lokasi.
“Korban mengalami luka serius di bagian kepala dan tidak tertolong. Jenazah sudah kami evakuasi ke RSUD Arifin Ahmad,” ujar AKP Satrio.
Kecelakaan bermula ketika Debora yang mengendarai Honda Spacy BM 5458 NA melaju dari arah selatan menuju utara. Di titik kejadian, ia berupaya mendahului sebuah mobil box yang belum diketahui nomor polisinya dari sisi kanan. Namun, pada saat bersamaan, motor yang dikendarainya bersenggolan dengan Isuzu Truck Box B 9100 PXW yang dikemudikan Andri (42).
“Benturan membuat korban terjatuh hingga terseret ke arah truk box. Sementara sepeda motor korban mengenai bodi belakang mobil box yang tak dikenal itu, dan kendaraan tersebut langsung meninggalkan lokasi,” jelasnya.
Akibat kecelakaan tersebut, sepeda motor korban mengalami kerusakan di sisi kanan, sementara truk box mengalami lecet pada bak bagian kiri. Aparat kepolisian kini masih menelusuri keberadaan mobil box misterius itu.
“Pengemudi mobil box yang kabur masih kami kejar. Kami mengimbau saksi yang melihat kejadian untuk segera memberikan informasi agar proses penyelidikan bisa lebih cepat,” tegas AKP Satrio.(***)